[REVIEW] Natural Pacific Phyto Niacin Whitening Essence

10:26 PM

Welcome baaackkk! After a long long timeeee nggak nulis. Kali ini aku akan review tentang whitening essence dari Korea, yuhuuuu!!


Semenjak kembali menetap di Malang, muka ku jadi nggak karuan. Weird.  Kalo di Jakarta tuh sama sekali nggak kenapa-kenapa. For your information, sekarang kondisi mukaku tuh lagi parah banget. Bukan keringnya, tapi banyak banget jerawat yang nggak jadi, terus jadi ninggalin dark spot gak jelas (tapi kadang karena tanganku yang usil sih suka ngelupasin jerawatan atau pencet-pencet sebelum jerawatnya mateng he he)

Awalnya nggak kepikiran mau beli produk ini, terus iseng aja youtube cari reviewnya orang-orang dan akhirnya kok penasaran mau coba. Klaim nya sih, produk ini bisa mencerahkan wajah dan melembabkan. Kita mulai aja yuk reviewnya!

Packaging



Ini untuk box nya, kelihatan cukup simple karna hanya berwarnakan ornamen putih dan abu-abu. Di pacakging depannya juga tertulis dengan jelas bahan utama yang ada didalam essence ini, which are Niacinamide 5% dan Hyaluronic Acid. 

Sedikit penjelasan, Niacinamide ini adalah kandungan yang cocok untuk kulit berjerawat dan bisa juga untuk kulit yang cenderung kering. Niacinamide mengantung vitamin B3 yang dapat mengencangkan kulit dan di klaim bisa menghilangkan kemerahan pada wajah karena peradangan jerawat. Makanya, Niacinamide disini berfungsi buat membantu menghilangkan bekas-bekas jerawat di muka kalian. 

Untuk Hyaluronic Acid, bahan ini berfungsi sebagai anti oksidan yang mampu melawan radikal bebas. Hyaluronic Acid juga dapat meningkatkan produksi kolagen yang dapat membuat muka kita terasa lebih lembab dan kenyal. Udah banyak kok skincare yang mengandung Hyaluronic Acid yang digunakan untuk melembabkan wajah.



Botolnya cukup simple juga, dan ternyata tidak terlalu besar. Ukurannya 50ml dan di depan botolnya tertera dengan jelas juga manfaat dari essence ini yaitu:

1. Whitening
2. Moisture
3. Shining
4. Brightening
5. No-Blemish
6. Balance

Ingredients

Bambusa Vulgaris Extract, Butylene Glycol, Glycerin, Niacinamide, 1,2 Hexaediol


Oh iya, ini bentuk pipetnya si Phyto Niacin. Dan untuk di corong botolnya nggak 'nge-loss' gt loh, jadi agak menyesuaikan dengan ukuran pipetnya jadi saat dimasukan ke dalam botol, pipetnya terlindungi sama pelindung yang ada di corong botolnya. 

Whitening essence ini nggak ada scent nya, dan teksturnya ringan banget. Cepet banget nyerap ke kulit, se-cepet-itu! Dan muka tuh bener-bener langsung kerasa lembab setelah pakai ini. 

Review

Aku nggak foto before-after nya huuuu tapi memang nggak instant untuk hasilnya. Waktu awal pemakaian, dark spot di jidatku memang perlahan memudar, dan di area dagu juga mulai memudar, saat aku terusin, lama-lama aku kayak ngerasa mulai ada jerawat di area pelipis dan hidung, sempat aku stop pemakaian Phyto Niacin ini, aku coba lihat reaksi dari kulitku kalo nggak pakai, dan setelah satu minggu setelah itu, aku coba pakai lagi. Feels so much better setelah pakai lagi, tapi emang harus rutin dan harus rajin bersihin muka. Satu lagi, harus tahan tangan untuk nggak cuil-cuil jerawat atau bekas jerawat.

Sekarang juga aku lagi barengin sama minum air putih yang banyak dan makan sayur. Kayaknya muka ku jadi 'agak-agak' karena faktor cuaca di Malang dan juga kondisi makanku yang lagi sembarangan. So far, aku cocok pakai ini dan aku merekomendasikan Phyto Niacin Whitening Essence ini ke kalian yang punya masalah dengan dark spot dan kulit kering. 

Price

Aku beli ini di Shopee, dengan harga Rp 185.000 kayaknya emang harganya sekitar segitu. Saran dari aku, kalo kalian masih ragu untuk pakai produk ini, bisa coba yang share in jar dulu, udah banyak kok online shop yang jual he he

Semoga reviewku kali ini bermanfaat dan selamat mencobaaaaaa!!




Much Love,


You Might Also Like

0 comments

Subscribe